Wednesday 30 August 2017

Memilah sampah timbulan pagi dan siang

Ya Tuhan lindungilah kami Bangsa Indonesia
dari Pulau Weh sampai Pulau Papua baik didalam maupun diluar negeri, agar terbebas dari godaan, bisikan, gangguan, hasutan, kedatangan, hipnotis (Roh Jahat) Jin Iblis Syaitan yang Terkutuk

Dengan menyebut nama Tuhan yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang

PROGRAM KARYA NYATA SOSIAL
Bidang Kebersihan
Kegiatan Pemilahan Sampah dan Mengenal Jenis Sampah

Sampah Timbulan Pagi dan Siang Hari


Rabu, 30 Agustus 2017
Pukul 13:33 WIB

Telah dimulai kegiatan pemilahan sampah rumah tangga. Pemilahan yang kita lakukan dari hasil sampah timbulan pagi dan siang hari. 
langkah pertama jangan lupa siapkan wadah tempat pemilahan sampah, agara mudah dalam mengkelompokan sampah

Gambar 1.1 
Wadah Tempat Pemilahan Sampah



Pukul 13:35 WIB
Kegiatan Pengumpulan sampah timbulan dari kebun, berupa daun-daun kering, ranting, batang, biji-bijian dan lain sebagainya.

Gambar 2.1 
Kegiatan Pengumpulan Sampah


Pukul 13:55 WIB
Sampah hasil dari timbulan rumah tangga dan kebun sudah terkumpul tetapi belum dipilah, masih tercampur satu sama lain. Bila di biarkan terlalu lama akan timbul bau yang tidak sedap. Bau timbul dikarenakan sampah yang menumpuk dan sudah terjadi pembusukan dan bakteri - bakteri sudah mulai ada.

Gambar 3.1 
Sampah Telah Terkumpul



Pukul 13:57
Dilanjutkan dengan kegiatan memilah sesuai dengan kelompok sampah Organik, An Organik, Layak buang atau B3 (Berbahan Berbahaya dan Beracun).

Gambar 4.1 
Memilah sampah yang layak buang

Gambar 4.2 
Memisahkan antara sampah An Organik dan sampah layak buang

Gambar 4.3 
Mulai memisahkan untuk sampah organik

Gambar 4.4 
Memilah sampah dikelompokkan dalam wadah yang sudah disiapkan



Pukul 14:02
Sampah sudah berhasil dipilah sesuai dengan kelompoknya
berikut hasil dari pemilhan sampah timbulan sampah rumah tangga pagi dan siang hari

Gambar 5.1 
Sampah sisa makanan
Kelompok Organik bakal Kompos

Gambar 5.2 
Sampah kebun
Kelompok Organik bakal Kompos

Gambar 5.3 
Kulit telur ayam
Kelompok Organik bakal Kompos

Gambar 5.4 
Tiga wadah
Kelompok Organik bakal Kompos

Gambar 5.5
Dua wadah
Sampah layak buang

Gambar 5.6
Sampah An Organik
berupa botol air mineral, plastik kemasan, bungkus biskuit, sachet bumbu dapur, sachet saos

Gambar 5.7
Sampah timbulan rumah tangga pagi dan siang
sudah terkumpul dan terpilah menurut kelompoknya masing-masing

Pukul 14:16
Setelah sampah sudah terpilah, secara kebetulan datang petugas sampah harian yang hadir untuk mengambil sampah, tanggapannya terkejut, ketika kita sedang melakukan kegiatan pemilahan.
Pak Min namanya. "Wah kerja saya jadi gampang mas, biasanya yang bikin lama kita pilah-pilah dulu sampahnya, karena sampai di pul kita, harus udah terpilah, biar ngak busuk atau tidak bau" ujarnya.
dan sampah yang organik biasanya langsung bisa dibuat pupuk buat kebun sayur. Untuk sampah An organik biasanya mereka timbang dan dijual untuk nambah uang makan dan kontrakan tempat tinggal. begitu keterangan menurut Pak Min. 

Gambar 6.1
Pak Min bersama dengan armada angkutan sampahnya


Ditanya. "berapa seharinya berat dari sampah yang Bapak bawa?" dia jawab "Pokoknya berat mas, dua kali balik, pagi dan siang, sampai pul pasti udah sore jam 5an dagh, kan wilayah sini luas banget ada kali 50 rumah lebih saya angkutin sampahnya" tanggap Pak Min.
lalu dia lanjut membersihkan bak sampah tempat penampungan sampah sementara

Gambar 7.1
Bak sampah dibersihkan disiram dengan air lalu disikat

Gambar 7.2
Bak sampah yang sudah bersih

Gambar 7.3
Membersihkan area luar bak sampah
agar tidak ada sisa sisa sampah yang tertinggal

Gambar 7.4
Akhirnya Pak Min melanjutkan tugasnya lagi
untuk mengangkut sampah dirumah-rumah berikutnya

Pak Min adalah salah satu contoh ribuan orang yang bekerja dengan sampah. Tugasnya mengumpulkan, memilah dan tidak hanya satu rumah. kalo bau busuk atau tidak sedap, dirasa hidungnya udah kebal alias sudah terbiasa. Nah, coba kalo Hari Raya tiba dan mereka libur pulang kampung, baru terasa benar membutuhkan mereka.

Sampah yang ada dipenampungan sementara yang kita punya, pasti sudah busuk dan berbau kemana-mana karena lama tidak dipilah dan di angkut. Nah, semoga dengan kegiatan pelajaran memilah ini, bisa menularkan kepada siapa saja bahwa dengan memilah adalah awal kita bisa hidup bersih dan sehat, dan dapat mengerti jenis sampah dan manfaat sampah.

kita lanjut besok hari untuk kegiatan pemilahan. diawali dengan mengenal jenis sampah, pengelompokan sampah. Untuk langkah membuat manfaat sampah mari kita cari tahu lebih banyak lagi tentang manfaat sampah.
semoga laporan kegiatan ini bermanfaat, menjadi Indonesia yang bersih, sehat dan mulia. Amin

No comments:

Post a Comment