Sunday 14 August 2016

Bertamasya Ke TMII Bersama PT. Bahana TCW Investment Management

Tuhan Yang Maha Esa, lindungilah seluruh Rakyat Indonesia 
dari Pulau Weh sampai Pulau Papua
baik di dalam negeri maupun di luar negeri 
terbebas dari Godaan, Bisikan, Kedatangan, Hasutan, Hipnotis
(Roh Jahat) Jin Iblis Syaitan yang Terkutuk

Dengan Menyebut Nama Tuhan Yang Maha Pengasih Dan Penyayang


Minggu, 14 Agustus 2016
Pada jam 6:30 pagi, di Rumah Pelangi, anak-anak berkumpul dan bersiap-siap untuk pergi ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Pukul 7:00, setelah membagi kelompok dan beberapa pengarahan, anak-anak dan para fasilitator siap berangkat.

Kegiatan pertama adalah berkeliling TMII masih dengan bis sesampai di TMII. Dengan panduan guide bernama Pak Pur, ia menerangkan kepada anak-anak tentang berbagai rumah adat dan budaya-budayanya. Lalu, setelah selesai berkeliling dan turun dari bis, melakukan kegiatan upacara bersama. Dilanjutkan dengan menaiki kereta gantung. Anak-anak melihat berbagai pemandangan di TMII, serta peta Indonesia besar yang terletak di danau.

Setelah turun dari kereta gantung, anak-anak mengunjungi Pusat Peragaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi atau PP-IPTEK. Anak-anak dapat melihat dan mencoba berbagai hal yang berkaitan dengan sains, seperti: menonton sebuah pertunjukan kimia, menaiki sepeda di atas kabel, sebuah atraksi bernama 'Gyro X Treme', meluncurkan roket air, dll.

Kemudian, makan siang bersama diadakan di anjungan Sulawesi Selatan. Pak Pur pun menerangkan tentang budaya Sulawesi Selatan/Suku Makassar. Lalu, ada sesi foto bersama. Kegiatan terakhir adalah menonton di Keong Emas. Film yang ditonton berjudul 'Journey to the South Pacific'. Setelah film selesai, anak-anak mendapat suvenir kaos dari PT. Bahana TCW Investment Management. Sebelum pulang, ada sesi foto bersama di depan Keong Emas.

Pengarahan sebelum berangkat

Perjalanan menuju TMII

Berkeliling TMII bersama Pak Pur, guide dari TMII

Kegiatan upacara bersama

Memberi sedekah sebelum memulai aktivitas-aktivitas

Naik Kereta Gantung

Pertunjukan kimia

Berkeliling PP-IPTEK

Sebuah sepeda di atas kabel

Bermain atraksi 'Gyro X Treme'

Meluncurkan Roket Air

Makan siang bersama

Penjelasan mengenai budaya Sulawesi Selatan/Suku Makassar

Foto bersama

Mendapat suvenir kaos

Foto bersama

No comments:

Post a Comment